Cara melangsingkan perut secara alami – Memiliki
tubuh langsing dan indah adalah dambaan setiap wanita. Biasanya perubahan fisik
yang signifikan terjadi pada wanita hamil dan setelah proses persalinan. Selama
masa kehamilan biasanya pola makan wanita sangat tidak teratur karena pengaruh
janin yang ada dalam kandungannya. Perut buncit juga tidak menutup kemungkinan
dialami oleh laki-laki karena jarang berolah raga dan pola makan yang tidak
seimbang.
Tidak mesti melakukan diet ketat untuk mengecilkan kembali
perut anda. Namun dengan melakukan beberapa tips ini maka akan membantu anda
untuk mengembalikan bentuk tubuh yang ideal dan raping. Tips ini tidak hanya
untuk para wanita namun juga bagi pria yang ingin mengecilkan perut buncit.
Nah, apa saja tips untuk melangsingkan perut secara alami, berikut
penjelasannya.
Cara Melangsingkan Perut Secara Alami
1. Jauhi mengkonsumsi makanan yang mengandung minyak
berlebih seperti gorengan. Minyak goreng merupakan salah satu faktor yang
membuat perut buncit karena endapan lemak di perut. Hal itu karena lemak jenuh
adalah zat yang sangat sulit untuk dicerna sehingga akan mengakibatkan
penumpukan lemak dalam tubuh.
2. Kurangi makan makanan yang mengandung karbohidrat.
Karbohidrat merupakan zat yang jika tidak terbakar maka akan menjadi lemak di
dalam tubuh, terlebih bagi anda yang jarang melakukan olah raga atau aktifitas
fisik. Maka dari itu ganti asupan makanan yang mengandung karbohidrat dengan
buah dan sayuran. Makanan yang mengandung karbohidrat tinggi seperti nasi, ubi,
jagung dan lain sebagainya.
3. Makan makanan yang mengandung serat. Mengkonsumsi
makanan yang banyak mengandung serat bisa membantu mengecilkan perut. Ada
banyak makanan yang memiliki serat seperti buahan dan sayuran.
4. Jangan makan apapun 2-3 jam sebelum tidur karena
pada saat anda tidur maka makanan cenderung akan menumpuk dan akan menyebabkan
kegemukan. Dan kurangi makanan junk food karena sangat berpotensi menyebabkan
perut buncit. Hindari makan di atas jam
21.30 karena waktu tersebut adalah waktu untuk istirahat bagi lambung. Jika
dipaksakan maka perncernaan tidak akan maksimal dan bisa menyebabkan kegemukan.
5. Banyak mengkonsumsi air putih, jangan minum
minuman bersoda dan minuman mengandung karbon dan gula berlebihan.
6. Berolah raga secara teratur. Dengan berolah raga
secara teratur akan membakar lemak perut sehingga membantu melangsingkan perut
secara alami. Jenis olah raganya bisa apa saja, seperti membiasakan lari setiap
pagi dan sore, atau bersepeda setiap hari. Tidak perlu melakukan olah raga yang
berat-berat, yang penting anda lakukan secara rutin maka akan sangat membantu
melangsingkan badan.
Baca juga:
Itulah beberapa tips tentang cara melangsingkan perut secara
alami. Mengurangi lemak di perut bisa mengurasi resiko serangan berbagai
penyakit, terutama penyakit yang berhubungan dengan penyumbatan pembuluh darah
akibat timbunan lemak yang bisa berujung pada tumor atau kenker.
0 komentar:
Posting Komentar