Obat Gusi Bengkak Yang Alami

Obat gusi bengkak – Gusi bengkak adalah sebuah kondisi dimana gusi mengalami pembengkakan dan berwarna merah, terasa sakit jika disentuh dan mudah berdarah saat kita menggosok gigi. Penyebeb gusi bengkak adalah peradangan yang terjadi pada gusi akibat infeksi kuman dan bakteri. Bakteri menempel pada jaringan gingiva kemudian bekembang biak hingga menyebabkan gusi mengalami iinfeksi yang ditandai dengan gusi bengkak, berwarna kemerahan, mudah berdarah dan terasa sakit.

Faktor utama dari gusi bengkak adalah karena kurangnya menjaga kebersihan mulut lantaran jarang menggosok gigi. Akibatnya kuman dan bakteri bekembang biak di dalam mulut yang menyebabkan terjadinya masalah pada gusi. Gusi bengkak bisa juga disebabkan karena cara menggosok gigi yang salah, dan menekan terlalu keras sehingga gusi mengalami penurunan dan mengakibatkan peradangan.


Obat Gusi Bengkak Yang Alami

1. Buah lemon. Lemon memiliki kandungan antiseptik sehingga berfungsi untuk membunuh kuman. Caranya, ambil buah lemon kemudian peras airnya. Campurkan dengan air hangat dan gunakan sebagai obat kumur. Lakukan secara rutin sampai bengkak gusi berkurang dan hilang.

2. Air garam. Garam juga berfungsi sebagai anti bakteri sehingga bisa membunuh kuman dan bakteri yang menyebabkan gusi bengkak. Caranya, ambil 1 sendok makan garam dan masukkan ke dalam segelas air hangat. Aduk hingga rata kemudian jadikan sebagai obat kumur. Pengobatan menggunakan garam ini mungkin akan terasa sedikit perih.

3. Bawang putih. Bawang memiliki kandungan antiseptik yang berkhasiat untuk meredakan gusi bengkak. Caranya, ambil 1 suing bawang kemudian kupas kulitnya dan haluskan dengan dicampur sedikit garam. Setelah itu oleskan pada gusi yang bengkak dan biarkan selama beberapa menit. Mungkin akan terasa agak sedikit perih, namun cara ini cukup manjur untuk meredakan gusi bengkak.

4. Es batu. Caranya, ambil potongan kecil es batu kemudian tempelkan ke bagian gusi yang bengkak. Biarkan sampai es mencari. Awalnya mungkin terasa agak perih, namun setelah itu rasa perih akan hilang dengan sendirinya.

5. Obat herbal. Saat ini sudah banyak obat herbal yang beredar di pasaran untuk menyembuhkan gusi bengkak. Pilihlah obat herbal yang mengandung: Chondroitin, Antiseptik alamiah, Trace Mineral, Mukopolisakarida, Omega 3, 6 dan 9, Glucosaminoglycans (GAG’s), Protein 86.8%,  Kolagen 80%.

Baca juga:
Peduli cara hidup sehat
Cara menghilangkan bekas jerawat dengan cepat dan alami
Obat sakit gigi yang alami

Itulah beberapa pilihan obat gusi bengkak yang alami. Jika setelah menggunakan obat alami di atas namun gusi bengkak tidak kunjung sembuh, sebaiknya anda periksakan ke dokter gigi. Mungkin itu bukan gusi bengkak biasa. 
09.07 | 0 komentar | Read More

9 Jenis Olahraga Mengecilkan Perut

Olahraga mengecilkan perut – Perut buncit adalah masalah yang bisa dihadapi oleh siapa saja, laki-laki ataupun perempuan. Perut buncit disebabkan oleh penumpukan lemak di perut akibat pola makan yang tidak seimbang dan jarang berolahraga. Perut buncit tidak hanya akan membuat penampilan anda menjadi kurang menarik, namun juga untuk jangka panjang penumpukan lemak di perut bisa memicu berbagai macam penyakit seperti sakit jantung, dan lain sebagainya.

Pada umumnya masalah kegemukan lebih banyak terjadi pada wanita dibandingkan pria, terlebih setelah proses melahirkan. Dan jika tidak ditangani sekarang maka akan menjadi masalah di masa yang akan datang. Sebab setiap tambah umur, manusia cenderung bertambah gemuk. Dan seseorang yang mengalami kegemukan sangat rentan terhadap berbagai macam penyakit. Nah, apakah ada solusi untuk mengecilkan perut? Tentu saja ada. Caranya dengan menjaga asupan gizi anda dan berolahraga secara teratur. Apa saja olahraga yang bisa mengecilkan perut, berikut ulasannya.

9 Jenis Olahraga Mengecilkan Perut

1. Berjalan atau berlari santai. Kedua olahraga ini adalah olahraga yang sangat mudah dilakukan karena tidak memerlukan peralatan dan tempat khusus. Anda bisa melakukannya dimanapun dan kapanpun. Yanga dibutuhkan hanya kemauan. Olahraga berjalan dan berlari bisa membakar lemak perut dan juga lemak yang menumpuk di tubuh anda.


2. Olahraga sit-up. Kelebihan olahraga ini adalah anda bisa melakukannya di rumah. Untuk kalangan wanita, melakukan olahraga sit-up memang agak sedikit berat. Oleh karena itu jika anda tidak sanggup melakukannya maka sebaiknya pilih olahraga yang mudah untuk anda lakukan.


3. Bersepeda. Bersepeda adalah olahraga yang sangat menyenangkan. Dengan bersepeda anda bisa berolahraga sambil bersantai dan melihat pemandangan. Dengan bersepeda selama 30 menit maka bisa membakar kalori anda sebesar 250-300 kalori. Sambil bersenang-senang bisa membakar kalori, bukan itu sangat menyenangkan.



4. Elliptical trainer. Olahraga ini bisa dilakukan di rumah atau di pusat kebugaran. Olahraga ini menggunakan alat, namun prinsipnya hampir sama dengan berjalan atau berlari. Hanya saja bedanya olahraga ini lebih mengandalkan otot bagian atas. Sehingga tidak hanya tubuh bagian bawah yang banyak bergerak, namun tubuh bagian atas juga banyak melakukan gerakan.



5. Bicycle exercise. Gerakan olahraga ini mirip seperti seorang yang sedang mengayuh sepeda, hanya saja dilakukan dalam keadaan terlentang. Caranya, dalam keadaan terlentang letakkan kedua tangan anda di belakang kepala. Lalu angkat salah satu lutut anda ke dada sambil mengangkat kepala semantara kaki yang satu lagi lurus menyentuh lantai. Lakukan gerakan ini secara bergantian antara kaki kanan dengan kaki kiri.



6. Ball crunch. Olahraga ini menggunakan bola, seperti melakukan sit-up di atas bola. Caranya, letakkan badan anda di atas bola dengan keadaan terlentang. Dan letakkan kedua tangan anda di belakang leher. Setelah itu mulailah gerakan seperti sit-up secara berulang-ulang.


7. Vertical leg crunch. Jenis olahraga ini hampir mirip dengan sit-up, hanya saja dengan cara mengangkat kaki setinggi mungkin ketika menarik tubuh ke depan. Caranya, letakkan tangan anda di belakang kepala dalam keadaan terlentang, lalu angkat kaki anda sambil menyilang lurus ke atas. Pundak tetap menempel ke lantai. Lakukan gerakan ini berulang-ulang.


8. Reserve crunch. Olahraga ini dilakukan dalam keadaan terlentang. Caranya, ambil posisi terlentang dengan posisi kaki lurus kemudian ditekuk ke atas di bagian pinggul maka tubuh akan membantuk huru “L”. Lalu angkat pinggul dengan tangan dari lantai dengan kaki luru ke atas. Posis ini ditahan selama beberapa detik, kemudian kembali ke posisi semula.



9. Side bends. Olahraga ini dilakukan dengan cara menahan barbell atau beban yang lain dalam keadaan berdiri sambil memiringkan badan ke kiri dan ke kanan.


Baca juga:


Itulah 9 jenis olahraga mengecilkan perut. Anda tinggal memilih salah satu yang mudah anda lakukan. Jika ingin melakukan semuanya juga tidak apa-apa. Yang penting adalah anda melakukannya secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
22.26 | 0 komentar | Read More

Gejala Kanker Otak dan Cara Mencegahnya

Gejala kanker otak – Kanker otak merupakan sejenis tumor ganas yang tumbuh di bagian otak. Gejala kanker otak biasanya sangat sulit untuk dideteksi sejak awal karena tidak menunjukkan tanda-tanda yang spesifikasi. Penderita kanker otak pada stadium awal biasanya hanya merasakan sakit kepala biasa. Hanya saja sakit kepala tersebut hanya sembuh sebentar setelah minum obat, setelah itu muncul lagi.

Pada banyak kasus, gejala kanker otak baru terdeteksi ketika sudah mencapai fase kritis. Dan biasanya ini sulit untuk diobati. Nah, meskipun sulit untuk dideteksi, namun ada beberapa gejala yang mengindikasikan bahwa seseorang memiliki kemungkinan mengidap penyakit kanker otak. Gejala tumor otak yang berujung pada kanker otak bisa berbeda setiap orang, tergantung pada ukuran tumor, lokasi dan tingkat pertumbuhannya. Untuk mengetahui apa saja gejala kanker otak yang umum terjadi, berikut ulasannya yang dilansir dari Mayo Clinic.



Gejala Kanker Otak

1. Ada perubahan pada pola sakit kepala. Dalam kata lain, seseorang akan mengalami sakit kepala yang berulang dengan jenis yang berbeda setiap harinya.
2. Sakit kepala semakin sering hari demi hari dan semakin parah.
3. Sering mengalami mual dan muntah tanpa ada sebab apa-apa.
4. Mengalami gangguan pada penglihatan, seperti penglihatan kabur, berbayang dan penglihatan ganda.
5. Kehilangan rasa atau gerakan pada bagian lengan dan kaki secara bertahap.
6. Sering mengalami masalah dengan keseimbangan.
7. kadang mengalami kesulitan untuk berbicara.
8. Terjadi perubahan perilaku dan kepribadian.
9. Sering mengalami kejang tanpa sebab.
10. Mulai mengalami masalah dengan pendengaran.

Cara Mencegah Kenker Otak

1. Hindarkan kepala dari terjadinya benturan, seperti memakai helm ketika mengendari motor dan lain sebagainya.
2. Hindarkan kepala dari paparan radiasi yang tinggi karena bisa menyebabkan tumbuhnya sel kanker. Jika anda sering menelpon dalam waktu yang lama maka sebaiknya menggunakan handsfree agar radiasi sinyal tidak mengenai kepala.
3. Hindari menggunakan bahan karsiogenik, misal minyak goreng yang sudah dipakai berkali-kali.
4. Hindari kebiasaan merokok.
5. Perbanyak makan makanan yang mengandung serat dan banyak makan buah-buahan.
6. Istirahat yang cukup untuk menghindari faktor stress dan rutin berolah raga.

Baca juga:
Peduli hidup sehat
Cara menghilangkan bekas jerawat dengan bahan alami
Obat sakit gigi dengan bahan alami

Demikian informasi tentang gejala kanker otak dan cara mencegahnya. Jika anda mengalami beberapa gejala di atas maka sebaiknya anda periksakan ke dokter. Sebelum penyakit kanker otak menyerang, tindakan pencegahan adalah solusi yang tepat dengan melakukan beberapa tips sederhana di atas.
21.53 | 0 komentar | Read More

Daftar Isi


11.32 | 0 komentar | Read More

Obat Sakit Gigi Dengan Bahan Alami

Obat sakit gigi – Sakit gigi adalah penyakit yang umum terjadi pada siapa saja. Semua kegiatan akan terganggu saat masalah sakit gigi datang tanpa diundang. Makan jadi tidak enak, bekerja jadi tidak fokus, dan istirahat pun jadi tidak enak. Bahkan sakit gigi yang parah bisa mengakibatkan demam dan sakit kepala. Sakit gigi memang sangat menyiksa. Saking menyebalkannya sakit gigi sehingga tidak satupun penyakit yang bisa menandinginya, kecuali sakit hati.

Ada beberapa penyebab dari sakit gigi, di antaranya karena gigi berlubang, gigi mengalami retak atau terkikis atau bi  ajuga karena terjadi infeksi pada gusi. Apakah anda harus ke doter untuk mencabut gigi yang bandel tersebut yang justru ini lebih menyakitkan lagi, atau ada solusi lain? Tentu saja ada. Ada beberapa bahan alami yang bisa anda gunakan sebagai obat sakit gigi. Bahan apa saja itu? Berikut penjelasannya.



Obat Sakit Gigi Dengan Bahan Alami

1. Bawang merah. Bawang merah memiliki kandungan antimicroba yang berfungsi untuk membunuh kuman penyebab penyakit gigi. Caranya, ambil 1 siung bawang merah lalu tumbuk hingga halus. Kemudian tempelkan pada gigi yang berlubang. Biarkan beberapa saat sampai rasa nyeri hilang, kemudian bilas dengan air. Setelah itu jangan lupa menggosok gigi untuk mencegah kuman datang lagi.

2. Bawang putih. Bawang putih memiliki kandungan antiseptik yang juga mampu membunuh kuman yang menyebabkan sakit gigi. Caranya, ambil 1 siung bawang putih kemudian tumbuk hingga halus. Kemudian tempelkan pada gigi yang bermasalah tersebut. Biarkan selama 5 menit setelah itu bilas dengan air hangat untuk menghilangkan rasa bawang putih pada mulut.

3. Garam. Garam sangat mudah ditemukan. Garam juga mengandung antiseptik yang bermanfaat untuk membunuh kuman atau bakteri yang menjadi penyebab sakit gigi. Caranya, larutkan garam dengan menggunakan air hangat. Lalu berkumur dengan air tersebut. Lakukan berulang-ulang sampai rasa sakit mereda. Perlu diperhatikan, jangan sampai air garam tertelan untuk menghindari masalah lain muncul.

4. Es batu. Es batu berfungsi untuk membuat mati rasa, sebenarnya sakit itu masih ada namun karena diberi es maka rasa sakit itu tidak terasa. Caranya, ambil beberapa potong kecil es batu kemudian tmpelkan ke bagian gigi yang sakit. Biarkan sampai es mencair. Ulangi sampai rasa nyeri mereda. Setelah itu jangan lupa untuk menggosok gigi untuk mencegah kuman dan bakteri datang lagi.

5. Cabe rawit. Kecil-kecil si cabe rawit, meski kecil namun banyak manfaatnya. Cabe rawit memiliki kandungan senyawa capsaicin yang berfungsi untuk meredakan rasa sakit. Caranya, ambil beberapa biji cabe rawit kemudian haluskan. Kemudian tempelkan ke gigi yang sakit. Jika terasa perih, bisa dicampurkan dengan sedikit air.

Baca juga:
- Peduli hidup sehat
Cara menghilangkan bekas jerawat

Itulah beberapa bahan alami yang bisa dijadikan sebagai obat sakit gigi. Jika sakit gigi berlanjut setelah anda menggunakan obat alami ini maka sebaiknya anda periksakan ke dokter gigi untuk mendapatkan penanganan yang lebih tepat.
21.39 | 0 komentar | Read More

Disclaimer

Informasi Medis

www.PeduliHidupSehat.com tidak bertujuan untuk memberikan nasehat medis tertentu, melainkan untuk menyediakan informasi tentang kesehatan agar pengunjung ke situs ini bisa lebih memahami arti pentingnya kesehatan. Namun bagaimana pun, kami selalu menyarankan kepada anda untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli kesehatan untuk diagnosis dan untuk mendapatkan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan pribadi anda.

Link Keluar

Situs ini bisa saja menyediakan link ke situs lain demi kenyamanan pengguna situs ini, seperti untuk memberikan link sumber artikel dan lain sebagainya. Namun kami tidak bertanggung jawab terhadap konten situs pihak ketiga tersebut terhadap apa-apa yang bisa merugikan pengunjung situs ini. Ini merupakan tanggung jawab pengguna untuk memeriksa hak cipta dan lisensi dan juga semua hal berhubungan dengan situs pihak ketiga tersebut.

Disclaimer

Untuk anda ketahui bahwa penggunaan informasi dan materi dari situs ini sepenuhnya menjadi resiko anda sendiri, dan bahwa informasi yang kami sajikan mungkin berisi ketidak-akuratan atau kesalahan. Namun tentu saja kami akan berusaha untuk memberikan informasi yang akurat dan dari sumber tepercaya meski tidak menutup kemungkinan kami bisa saja melakukan kekeliruan.

Dan kami tidak bertanggung jawab terhadap berbagai kerugian, kerusakan atau biaya yang mungkin dikeluarkan oleh pengunjung yang mengakses situs ini ketika mendownload dan lain sebagainya. Kami juga tidak bertanggung jawab terhadap beberapa hal berikut:
- Penggunaan informasi dan materi dari situs ini untuk tujuan yang dapat merugikan orang lain.
- Kekeliruan atau kesalahan yang mungkin saja terjadi di dalam situs ini.
- Setiap ketidak-telitian dari pengunjung ketika mereka memanfaatkan artikel dan materi dari situs ini.

Iklan Pop - Up

Ketika mengunjungi situs ini, browser Web Anda mungkin saja menampilkan iklan pop - up. Iklan tersebut kemungkinan besar oleh situs Web lain yang Anda kunjungi atau oleh perangkat lunak pihak ketiga yang diinstal pada komputer Anda. Dan kami tidak bertanggung jawab terhadap kerugian yang muncul akibat iklan dari pihak ketiga tersebut.

Keamanan, virus , kesalahan dan ketersediaan


Internet adalah jaringan publik yang tidak aman dan sangat rentan. Itu artinya, ada risiko bahwa informasi yang dikirim ke atau dari website ini dapat disadap, dirusak atau diubah oleh pihak ketiga. Selain itu, file yang diperoleh dari atau melalui Situs ini mungkin berisi virus komputer, menonaktifkan kode, mallware atau perangkat lain atau cacat . Anda menanggung risiko dan tanggung jawab untuk setiap kerugian atau kerusakan yang disebabkan, baik langsung atau tidak langsung, oleh pihak ketiga tersebut. Kami tidak bertanggung jawab atas gangguan atau kerusakan sistem komputer Anda yang disebabkan oleh perangkat lunak atau data yang terjadi sehubungan dengan situs ini.
11.24 | 0 komentar | Read More

Kebijakan Privasi

Pengumpulan dan penggunaan informasi pribadi

Kami menyadari bahawa privasi dari pengunjung kami adalah sangat penting bagi kami. Dan ini adalah keterangan tentang informasi apa saja yang kami terima dan kami kumpulkan saat Anda mengunjungi www.PeduliHidupSehat.com, dan juga bagaimana kami menyimpan serta menjaga informasi tersebut. Kami ingin menegaskan bahwa kami akan menyimpan semua informasi yang anda berikan dan tidak akan pernah memberikannya kepada pihak lain.

Tentang file log

Seperti kebanyakan situs yang lain, kami mengumpulkan dan juga menggunakan beberapa data yang terdapat pada file log. Informasi yang tersimpan pada file log tersebut termasuk alamat IP (Internet Protocol) Anda, browser yang Anda gunakan, ISP (Internet Service Provider), waktu kapan Anda berkunjung dan halaman yang mana saja yang Anda buka selama berkunjung di www.PeduliHidupSehat.com.

Tentang cookies

Situs ini menggunakan cookies untuk meletakkan informasi, seperti informasi tentang preferensi pribadi Anda saat mengunjungi situs ini. Hal ini juga termasuk untuk menampilkan jendela pop up saat kunjungan pertama Anda, atau juga untuk menyimpan informasi login Anda di situs kami.

www.PeduliHidupSehat.com juga menggunakan iklan dari pihak ketiga untuk mendukung situs ini. Beberapa penayang iklan tersebut mungkin saja menggunakan cookies ketika menampilkan iklan di situs ini, yang juga mengirimkannya kepada pemasang iklan (seperti Google melalui program Adsense) tentang informasi seperti alamat IP (Internet Protocol) Anda, ISP (Internet Servide Provider), internet browser yang Anda gunakan dan lain sebagainya. Hal ini biasanya dimanfaatkan untuk tujuan penargetan iklan berdasarkan tepmat lokasi (seperti menampilkan iklan properti di Jakarta) atau menampilkan iklan yang sesuai berdasarkan situs-situs yang telah Anda kunjungi (seperti menampilkan iklan laptop bagi Anda yang kerap mengunjungi situs-situs laptop dan lain sebagainya).


Anda bisa memilih untuk menonaktifkan cookies dengan cara men-disable cookies melalui setelan di browser Anda, atau melalui settingan pada program seperti Norton Internet Security atau lainnya. Namun demikian, hal ini dapat mengurangi kenyamanan Anda dalam berinteraksi dengan situs kami seperti juga dengan situs lainnya. Demikian juga Anda tidak bisa masuk ke layanan kami, seperti login ke forum atau ke akun milik Anda.
10.47 | 0 komentar | Read More

Tentang Kami

www.PeduliHidupSehat.com adalah situs yang menyediakan informasi gratis yang Anda butuhkan tentang masalah kesehatan. Kami akan terus berusaha untuk memperbaharui informasi yang kami hadirkan untuk membantu Anda untuk memecahkan masalah yang Anda hadapi mengenai kesehatan Anda dan keluarga.

Tapi kami tidak bisa menjamin bahwa semua informasi yang kami sajikan bisa menyelesaikan semua masalah yang sedang anda hadapi. Karena itu kami selalu menyarankan Anda untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli kesehatan untuk mendapatkan solusi terbaik dari masalah kesehatan yang sedang anda hadapi. Anda dapat menelusuri artikel kesehatan dan berbagai informasi yang anda butuhkan di situs ini.


Terima kasih! Kami berharap informasi yang kami sajikan bisa bermanfaat untuk anda. Dan semoga anda puas setelah mengunjungi www.PeduliHidupSehat.com.
10.43 | 0 komentar | Read More

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Bahan Alami

Cara menghilangkan bekas jerawat – Menghilangkan bekas jerawat jauh lebih susah daripada menghilangkan jerawat itu sendiri. Menghilangkan jerawat mungkin hanya butuh beberapa hari setelah menggunakan obat jerawat. Bahkan ada beberapa jenis jerawat yang bisa hilang dengan sendirinya tanpa diobati. Sedangkan bekas jerawat baru akan hilang berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan kemudian, terlebih jika tidak dilakukan perawatan wajah.

Apa maksud melakukan perawatan wajah di sini? Apakah perawatan wajah ke salon kecantikan? Atau perawatan dengan menggunakan make-up yang mahal dan lain sebagainya? Bukan. Bukan itu yang saya maksud dengan melakukan perawatan wajah. It,’s ok jika anda memilih melakukan perawatan wajah ke salon kecantikan atau dengan menggunakan produk kecantikan. Namun ini bagi yang rela menghabiskan uang banyak untuk mendapatkan hasil maksimal. dan memang hasilnya maksimal, karena harga selalu berbanding lurus dengan hasil.



Namun, apakah untuk melakukan perawatan wajah itu selalu mahal? Tentu tidak. Ada banyak cara untuk melakukan perawatan kulit wajah; salah satunya dengan menggunakan bahan alami. Nah, dalam artikel kali ini kita akan membahas tentang bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat yang membandel.

Sebelum kita membahas lebih lanjut, terlebih dahulu ada yang perlu saya jelaskan. Banyak orang yang heran dan bertanya-tanya: kenapa saya sudah pakai cara ini dan itu namun ternyata tidak ada hasilnya? Atau, kenapa hasilnya beda dengan si A dan si B? Dan lain sebagainya. Mungkin anda pernah bertanya-tanya demikian.

Saya akan balik bertanya: apakah anda sudah konsisten melakukan perawat kulit wajah? Apakah anda yakin sudah melakukannya secara rutin seperti yang dilakukan si A dan B tersebut. Ya, konsisten adalah kata kunci dari masalah ini. Apakah mungkin anda akan menghilangkan jerawat di wajah hanya dengan mencoba beberapa resep tertentu hanya selama beberapa hari atau hanya satu minggu kemudian berhenti? Apakah ada hasilnya jika anda melakukannya secara tidak rutin namun mengharapkan hasil maksimal? Tentu jawabannya tidak mungkin.

Oleh karena itu, dibutuhkan kesabaran dan kontiniuitas untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Nah, sepertinya anda sudah tidak sabar untuk mengetahui apa saja bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat yang membandel.

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Alami

1. Jeruk nipis. Jeruk nipis mengandung vitamin C dan antioksidan yang bagus untuk mencerahkan kulit, membersihkan sisa sel kulit mati serta mengurangi minyak berlebih di wajah. Caranya:
- Ambil 1 atau 2 buah jeruk nipis kemudian peras airnya.
- Oleskan ke wajah secara merata sambil dipijat lembut.
- Biarkan selama 15-25 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih.
- Lakukan secara rutin 2-3 kali dalam seminggu, jadi tidak perlu melakukannya setiap hari.

2. Tomat. Tomat memiliki kandungan vitamin A dan C yang bermanfaat untuk menyehatkan kulit, menghilangkan bekas jerawat dan membuat kulit wajah tampak lebih cerah. Caranya:
- Ambil tomat dan potong tipis-tipis.
- Kemudian tempelkan ke wajah terutama di bagian bekas jerawat.
- biarkan selama 15-20 menit kemudian bilas dengan air.
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu.

3. Putih telur. Putih telur mengandung protein yang sangat bagus untuk mengencangkan kulit wajah. Selain itu putih telur juga bermanfaat untuk menghilangkan bekas jerawat dan membuat kulit tampak cerah. Caranya:
- Bersihkan wajah dengan sabun.
- Ambil satu butir telur lalu ambil putihnya.
- Oleskan ke wajah secara merata. Untuk hasil lebih maksimal bisa anda campurkan dengan air perasan jeruk nipis.
- Biarkan selama 15-25 menit kemudian bilas dengan air bersih.
- Lakukan secara rutin 2-3 kali dalam seminggu.

4. Gel lidah buaya. Tidak hanya baik untuk kesehatan kulit kepala, gel lidah buaya juga memiliki kandungan yang sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit wajah. Gel lidah buaya bisa membantu menghilangkan noda bekas jerawat dan membuat wajah tampak cerah. Caranya:
- Ambil lidah buaya yang masih segar (tidak kering).
- Ambil gelnya dengan cara dipencet kemudian oleskan ke kulit wajah secara merata.
- Tunggu selama 15-25 menit kemudian bilas dengan air bersih.
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu.

5. Minyak zaitun. Minyak zaitun juga memiliki banyak manfaat untuk kulit wajah. Minyak zaitun tidak hanya membuat kulit wajah tampak lebih cerah dan untuk menghilangkan bekas noda jerawat, namun juga bisa melembutkan kulit wajah. Caranya:
- Oleskan minyak zaitun ke wajah secara merata dengan cara dipijit lembut. Sebaiknya dilakukan sebelum tidur.
- Biarkan selama 10-15 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih.
- Lakukan secara rutin. Untuk hasil lebih maksimal lakukan setiap hari agar kulit tampak cerah.

6. Bengkoang. Bengkoang sudah lama dikenal bisa mencerahkan kulit sebab bengkoang mengandung vitamin C, zat rotetan, dan vitamin B1 yang berkhasiat membuat kulit wajah tampak lebih cerah, besih dan juga sehat. Caranya:
- Ambil 1 buah bengkoang, buka kulitnya dan haluskan bengkoang dengan blender.
- Oleskan ke wajah secara merata.
- Biarkan selama 15-20 menit kemudian bilas dengan air bersih.
- Lakukan secara rutin setiap hari untuk hasil maksimal.


Itulah beberapa bahan alami yang bisa anda gunakan untuk membuat wajah lebih cerah dan bebas dari bekas noda jerawat.  Cara menghilangkan bekas jerawat dengan alami aman dari efek samping dan tentu saja biayanya lebih murah. Lakukan secara turin untuk mendapatkan hasil maksimal..
21.22 | 1 komentar | Read More