Cara Mengatasi Rambut Rontok Parah

Cara mengatasi rambut rontok parah – Menurut para pakar kecantikan, dalam kondisi normal rambut akan mengalami kerontokan 100 helai sehari karena akan berganti dengan rambut yang baru yang akan tumbuh. Namun jika lebih dari itu maka anda harus behati-hati karena bisa jadi ada masalah dengan rambut atau kulit kepala anda. Rambut rontok yang berlebihan bisa mengakibatkan kebotakan. Bagi banyak wanita, ini adalah masalah yang sangat ditakutkan karena rambut adalah mahkota wanita. Kehilangan rambut seperti kehilangan mahkota yang sangat berharga.

Banyak hal yang menjadi faktor penyebab rambut rontok, seperti faktor genetik, stress, kurangnya asam folat, faktor usia, perubahan hormon, ketombe, tidak lancarnya aliran darah di kepala dan lain sebagainya. Namun demikian, ada beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mencegah atau mengobati rambut rontok.


Cara Mengatasi Rambut Rontok Parah

1. Mengatasi rambut rontok dengan lidah buaya. Lidah buaya sudah lama dipercaya untuk mengurangi rambut rontok dan menjadikan rambut kokoh dan indah. Caranya, ambil lidah buaya lalu kupas kulitnya. Kemudian haluskan dengan blender. Kalau perlu campur dengan daun mangkuk dan daun waru muda. Setelah dihaluskan saring dengan penyaringan halus. Lalu oleskan minyaknya ke kulit kepala secara merata. Diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air. Lakukan secara rutin.

2. Mengatasi rambut rontok dengan buah kemiri. Buah kemiri ternyata tidak hanya digunakan untuk bumbu dapur namun juga bagus untuk mencegah dan mengobati rambut rontok. Caranya gampang, ambil beberapa biji buah kemiri lalu tumbuk sampai halus. Kemudian ambil minyaknya dan oleskan ke kulit kepala. Tunggu selama 15 menit lalu bilas dengan air sampai bersih.

3. Minum jus bayam dan selada. Bayam dan selada juga bagus untuk mencegah rambut rontok. Caranya, ambil selada dan bayam secukupnya kemudian haluskan dengan blender. Lalu saring dengan saringan halus, dan minum airnya.

4. Sering minum teh hijau. Menurut penelitian di Jepang bahwa teh hijau memiliki kandungan zat sex hormone biding klobulin (SHBG) yang berfungsi untuk menghambat hormon pemicu rambut rontok. Teh hijau juga memiliki kandungan antioksidan dan antikanker sehingga juga bagus untuk kesehatan tubuh.

5. Mengatasi rambut rontok dengan buah mengkudu dan telor. Caranya, ambil buah mengkudu lalu haluskan dengan blender. Kemudian masukkan satu kuning telur ayam. Aduk hingga rata kemudian oleskan ke kulit kepala secara merata. Biarkan selama 15 menit lalu bilas dengan air sampai besih. Lakukan secara rutin.

6. Hindari hal-hal yang dapat menyebabkan rambut rontok, seperti:
- Hindari keramas pakai sampo setiap hari. Sebagian orang memahami bahwa memakai sampo tertentu setiap hari bisa menyuburkan rambut. Ini salah besar, dan kebohongan yang dilakukan oleh iklan. Terlalu sering menggunakan sampo bisa menghilangkan minyak rambut alami yang mengakibatkan rambut kering dan rapuh sehingga mudah rontok.
- Hindari menyisir rambut dalam keadaan basah.

Baca juga:
Cara mencerahkan kulit wajah secara alami
Cara menghilangkan bekas jerawat dengan bahan alami
Obat sakit gigi dengan bahan alami

Itulah beberapa tips tentang cara untuk mengatasi rambut rontok parah. Jika anda rutin melakukan tips di atas maka hasilnya rambut rontok akan berkurang dan rambut anda akan tumbuh lebat dan hitam. Jika rambut anda masih mengalami kerontokan, sebaiknya anda konsultasi dengan dokter. Mungkin ada penyebab lain yang mengakibatkan rambut anda rontok.
20.31 | 0 komentar | Read More

Cara Memutihkan Kulit Tubuh Secara Alami Dan Cepat

Cara memutihkan kulit tubuh secara alami dan cepat – Memiliki kulit putih dan indah merupakan impian setiap orang. Berbagai macam cara dilakukan untuk bisa memiliki kulit putih. Bahkan sebagian orang rela mengeluarkan banyak uang dengan melakukan operasi plastik untuk mempercantik wajah dengan memperbaiki bagian-bagian tertentu atau dengan memutihkan kulit wajah atau kulit tubuh secara keseluruhan.

Memang operasi adalah cara instan untuk membuat tubuh dan wajah lebih indah. Namun, itu hanya bersifat sementara, dan tidak alami. Beberapa tahun kemudian efeknya akan terasa dan baru seseorang menyadari bahwa cara ini adalah cara yang keliru untuk mempercantik tubuh. Di samping itu, ini lebih kepada pengubahan ciptaan Tuhan sehingga jatuh kepada perbuatan yang diharamkan agama. Mempercantik diri tidaklah dilarang agama, namun jika mengubah dengan cara menambah atau mengurangi maka sama halnya dengan mengubah ciptaan Tuhan.


Adakah cara alami mempercantik diri untuk membuat kulit tubuh lebih putih dan indah. Tentu saja ada. Bahkan tidak terhitung jumlah bahan alami yang bisa digunakan untuk memutihkan kulit tubuh.  Berikut penjelasannya.

Cara Memutihkan Kulit Tubuh Secara Alami Dan Cepat

1. Memutihkan kulit tubuh dengan bengkoang. Bengkoang sudah lama dipercaya bisa mencerahkan kulit karena bengkoang mengandung roteton, pachiryzhon, vitamin C, dan vitamin B1 yang berkhasiat membuat kulit lebih putih dan cerah serta sehat. Caranya, ambil buah bengkoang dan haluskan dengan menggunakan blender. Kemudian oleskan ke wajah dan ke seluruh tubuh. Biarkan selama 15 menit, kemudian bilas dengan air.

2. Jeruk nipis dicampur putih telur. Jeruk nipis merupakan sumber vitamin C yang berkahasiat mencerahkan untuk kulit, yaitu menghilangkan kerutan dan memperlambat penuaan kulit. Caranya, ambil jeruk nipis kemudian peras airnya. Lalu campurkan dengan putih telur dan aduk hingga rata. Setelah itu oleskan ke wajah dan leher. Biarkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air sampai bersih. Lakukan secara rutin.

3. Memutihkan kulit tubuh dengan tomat. Tomat juga mengandung vitamin C yang bermanfaat untuk kesehatan kulit. Caranya, ambil tomat dan haluskan dengan blender. Oleskan ke wajah sebagai masker. Biarkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air sampai bersih. Bisa juga dengan cara tomat dipotong tipis-tipis kemudian tempelkan ke wajah, biarkan selama 15 menit lalu bilas dengan air.

4. Memutihkan kulit tubuh dengan pepaya. Pepaya juga baik untuk mencerahkan kulit karena mengandung vitamin C. Caranya, ambil buah pepaya lalu kupas kulitnya. Haluskan dengan menggunakan blender lalu oleskan ke wajah sebagai masker. Biarkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih.

Baca juga:
Tambal gigi depan: proses dan biayanya
Permainan merias wajah untuk anak
Gejala sakit jantung dan pecegahannya

Itulah beberapa bahan alami yang bisa anda gunakan untuk memutihkan kulit secara alami dan cepat. Cara memutihkan kulit tubuh secara alami dan cepat tidak selalu mahal. Asalkan anda melakukannya secara rutin maka anda akan melihat hasilnya.
20.22 | 0 komentar | Read More

Tambal Gigi Depan: Biaya dan Prosesnya

Tambal gigi depan – Gigi yang berlubang atau pecah akibat benturan akan menganggu ketika anda menggigit atau mengunyah makanan. Apalagi jika gigi yang berlubang itu mengalami rasa sakit karena lubangnya sudah mencapai urat gigi sehingga terinfeksi oleh bakteri.

Ada dua pilihan yang bisa anda lakukan: menambal atau mencabut. Namun lebih dianjurkan anda melakukan penambalan jika gigi anda belum terlalu parah. Kecuali jika lubangnya sudah terlalu parah sehingga tidak bisa lagi ditambal, atau gigi depan pecah dan tidak bisa lagi ditambal. Keuntungan menambal gigi dibanding cabut adalah jika dicabut maka ada ruang di gusi karena gigi yang dicabut tadi, dan itu akan menimbulkan masalah ketika anda mengunyah atau menggigit makanan. Jika memakai gigi palsu, itu juga akan menyulitkan nantinya.


Penambalan gigi depan lebih dikenal dengan istilah crown (selubung gigi). Crown biasanya dilakukan pada gigi yang patah, kerusakan yang cukup luas dan gigi yang tidak bisa ditambal. Gigi yang patah akan dibuatkan selubung gigi untuk melampisi bagian yang patah sehingga gigi akan terlihat normal kembali.

Sebelum anda memutuskan untuk menambal, sebaiknya konsultasi dulu dengan dokter gigi untuk menentukan tidakan yang paling tepat. Jika dokter menganjurkan untuk ditambal, ada beberapa pilihan bahan yang akan ditawarkan untuk menambal. Dan setiap jenis bahan akan menentukan harganya. Harganya berkisar Rp 150.000 sampai Rp 400.000,-. Sebaiknya anda memilih yang bagus sekalian karena lebih tahan lama.

Secara garis besar, ada dua bahan dalam restorasi gigi;

1. Proses penambalan yng dilakukan hanya satu kali kunjungan. Yang termasuk dalam kategori ini adalah amalgam gigi, semen ionomer kaca (SIK), resin komposit dan resin ionomer.

2. Restorasi tidak langsung (Inditrect restoration). Umumnya dilakukan minimal dua kali kunjungan, tergantung juga  jenis perawatannya. Yang termasuk ke dalam kategori ini adalah: onlays, inlays, veneers (pelapisan gigi), jembatan gigi, mahkota dan lain sebagainya.

Masing-masing dari proses ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Pilihan pertama lebih cepat dan lebih murah namun kualitasnya di bawah proses yang kedua. Pilihan kedua meski lebih lama dan mahal namun kualitasnya lebih bagus.

Baca juga:

Semuanya tergantung pilihan anda. Namun, sebelum memilih sebaiknya anda konsultasi dulu dengan dokter gigi untuk memberikan beberapa pilihan yang terbaik untuk anda.
20.14 | 0 komentar | Read More

Ciri-ciri Penyakit Jantung

Ciri-Ciri penyakit jantung – Penyakit jantung merupakan penyakit pembunuh nomor satu di dunia selain kanker. Siapa saja beresiko terkena panyakit jantung. Jika tidak ditangani secara dini dan serius maka bisa berakibat fatal. Jantung merupakan salah satu organ terpenting dalam tubuh manusia, sehingga sangat penting untuk menjaga organ yang satu ini.

Banyak yang beranggapan bahwa serangan jantung datang secara tiba-tiba tanpa ada tanda-tanda yang menyertai sebelumnya. Pada sebagian kasus memang ada terjadi seperti itu, seperti dikarenakan berolah raga terlalu berat, terkejut secara tiba-tiba dan lain sebagainya. Namun pada banyak kasus, seseorang yang mengidap penyakit jantung bisa dikenali dengan ciri-cirinya. Untuk mengetahui apa saja ciri-ciri yang menunjukkan gejala seseorang mengidap penyakit jantung, berikut ulasanya.


Ciri-Ciri Penyakit Jantung

1. Sering merasa pusing dan kadang pingsan. Seorang yang mengidap penyakit jantung biasanya sering mengalami pusing bahkan sampai pingsan. Hal ini disebabkan karena jantung yang berfungsi sebagai alat pemompa darah ke seluruh tubuh mulai melemah sehingga mengakibatkan darah yang dipompa jantung menjadi tidak maksimal. Jika aliran darah tidak maksimal maka seluruh tubuh pun akan melemah.

2. Sering sesak nafas.  Sering sesak nafas tidak hanya mengindikasikan seseorang memiliki penyakit asma, tapi juga ada kemungkinan ia memiliki gejala penyakit jantung. Bahkan ini adalah gejala penyakit jantung yang paling umum. Sesak nafas pada penderita penyakit jantung disebabkan karena adanya cairan yang masuk ke dalam paru-paru akibat jantung yang berkerja tidak optimal sehingga seorang yang memiliki gejala penyakit jantung akan merasakan sering sesak nafas.

3. Jantung sering berdebar (Palpilasi). Seseorang yang sering mengalami percepatan detak jantung tanpa sebab harus diwaspadai. Jantung sering berdebar tanpa sebab adalah salah satu gejala penyakit jantung yang umum terjadi. Hal ini disebabkan karena jantung sedang mengalami masalah sehingga tidak bekerja dengan normal.

4. Sering terasa nyeri pada bagian dada. Kinerja jantung yang tidak normal juga ditandai dengan seseorang sering merasakan nyeri pada jantung tanpa sebab. Jika anda mengalami hal ini sebaiknya segera anda periksakan ke dokter.

5. Gampang capek. Gampang capek sebenarnya tidak selalu mengindikasikan seseorang mengidap penyakit jantung. Ini bisa juga terjadi pada seorang yang sehat dan normal. Namun jika ini berlarut-larut maka sebaiknya anda konsultasikan ke dokter. Gampang capek atau mudah lelah disebabkan karena kinerja jantung yang tidak maksimal memompa darah ke seluruh tubuh sehingga badan tidak mendapatkan asupan darah sebagaimana mestinya.

6. Sering mengalami masalah pada pencernaan.  Berdasarkan sebuah studi disebutkan bahwa wanita dua kali lebih banyak mengalami mual, muntah dan gangguan pada pencernaan dibanding pria. Ini disebabkan karena adanya penyumbatan oleh lemak pada arteri. Akibatnya aliran darah menjadi kurang maksimal sehingga menyebabkan gangguan pada pencernaan.

7. Sering berkeringat dingin pada malam hari. Sering berkeringat dingin pada malam hari sebernanya tidak selalu mengindikasikan penyakit jantung. Namun jika intensitasnya terlalu sering maka perlu anda waspadai. Hal ini disebabkan karena pelepasan biokimia ke dalam aliran darah, sehingga mengakibatkan seseorang mengeluarkan keringat dingin pada malam hari.

Baca juga:
Penyebab pembengkakan jantung
Cara menghilangkan bekas jerawat dengan bahan alami
Peduli cara hidup sehat

Itulah beberapa ciri-ciri seseorang yang mengidap gejala penyakit jantung. Jika anda mengalami hal-hal di atas maka sebaiknya anda konsultasikan ke dokter sebelum terlambat. Penanganan penyakit jantung secara dini bisa mencegah anda dari serangan jantung yang bisa menyebabkan kematian.
20.04 | 0 komentar | Read More